Pada Pertandingan Laga Liga Spanyol Hari ini mempertemukan Las Palmas Bertemu Sevilla di Estadio de Gran Canaria, Las Palmas. Kedua tim bertanding dengan sengit, Namun Harus puas berakhir dengan skor imbang di akhir pertandingan.
Jalan Pertandingan
Babak pertama dimulai dengan dominasi dari Las Palmas, Palmas yang bermain dengan passing pendek membuat pemain dari sevilla sedikit kewalahan. Namun Las Palmas membuat kesalahan yang di manfaatkan dengan baik oleh Sevilla. Sevilla mendapat kesempatan mencetak gol melalui tendangan sudut namun belum berhasil.
Pada Menit ke-15 Alberto Moleiro Berhasil menembus pertahanan Sevilla dan berusaha mencetak gol pertama uda Palmas Namun tendangan dari luar kotak penalti itu masih bisa di tangkap oleh Orjan Nyland. Sevilla yang tertekan berusaha bangkit, pada Menit ke-25 berhasil mencetak gol perdana mereka setelah bek Las Palmas Alex Suarez melakukan kesalahan menjadi gol bunuh diri.
Mendekati akhir babak pertama, Las Palmas berusaha untuk mencetak gol penyama kedudukan, Tepatnya menit ke-42, Sevilla mengalami kejadian serupa, Nianzou yang berupaya memblock tendangan dari Kirian Rodriguez namun bola malah masuk ke dalam gawang. Babak pertama di akhiri dengan skor 1-1.
Memasuki babak kedua pertandingan semakin sengit, Sevilla kembali mencetak gol pada menit ke-61, Juanlu Sanchez yang menerima umpan dari Isaac Romero berhasil menjebol gawang Jasper Cillessen.
Palmas yang tidak mau menyerah, kembali menyerang pertahanan sevilla, Menit ke-71 Sandro Ramirez berhasil mencetak gol penyama kedudukan dengan tendangan keras dari dalam kotak penalti. Skor bertahan hingga akhir pertandingan dengan skor 2-2.
Line-Up Kedua Tim
Las Palmas menggunakan formasi 4-4-2 dengan Oliver McBurnie dan Jaimer Mata sebagai pemimpin lini penyerangan. Sementara itu Sevilla menggunakan formasin 4-3-3 dengan Dodi Lukebakio, Isaac Romero dan Lucas Ocampos sebagai penyerang lini depan.
Statistik Pertandingan
5 Shots on target 5
6 Shots off target 10
3 Blocked Shots 3
48 Possession (%) 52
6 Corner kicks 3
1 Offsides 2
14 Fouls 15
24 Throw ins 20
2 Yellow cards 2
0 Red cards 0
24 Crosses 14
1 Counter attacks 4
4 Goalkeeper saves 4
8 Goal kicks 6
Laga Selanjutnya
Pada laga berikutnya Las Palmas akan bertemu dengan Leganes pada tanggal 26 Agustus di Estadio Municipal de Butarque, Sedangkan Sevilla akan bertemu dengan Villarreal di Estadio Ramón Sánchez Pizjuán tanggal 24 Agustus.
Simak dan ikuti terus informasi sepak bola terbaru secara lengkap hanya di shotsgoal.com.